Pada 7 Agustus 1981 berdiri Program
Pendidikan Ilmu Komputer (PPIK) di Jakarta yang tiga tahun kemudian berubah
menjadi Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK) Gunadarma.
Enam tahun kemudian, tepatnya pada 13 Januari 1990, berdiri Sekolah Tinggi Ilmu
Ekonomi Gunadarma (STIE Gunadarma). Pada tahun 1993, STMIK dan STIE membuka
Program Magister dengan konsentrasi Manajemen Sistem Informasi untuk STMIK
serta Magister Manajemen untuk STIE. Selanjutnya, melalui S.K. Dirjen DIKTI
No.92/Kep/Dikti/1996 tertanggal 3 April 1996, STMIK dan STIE Gunadarma melebur
menjadi UNIVERSITAS GUNADARMA bersama dengan empat fakultas baru yaitu Fakultas
Teknologi Industri, Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, Fakultas Psikologi,
dan Fakultas Sastra.
Gedung
Kampus
Kampus Kegiatan perkuliahan
Universitas Gunadarma dilaksanakan di 8 (delapan) Kampus, yaitu :
- Kampus A di Jl. Kenari III No. 33 Jakarta Pusat
- Kampus B di Jl. Salemba Bluntas Jakarta Pusat
- Kampus C di Jl. Salemba Raya No. 53 Jakarta Pusat
- Kampus D di Jl. Margonda Raya 100 - Depok
- Kampus E di Jl. Akses Kelapa Dua, Cimanggis
- Kampus G di Jl. Akses Kelapa Dua, Cimanggis
- Kampus H di Jl. Akses Kelapa Dua, Cimanggis
- Kampus J di Jl. KH. Noer Ali, Kalimalang, Bekasi
Di dalam kampus terdapat
fasilitas-fasilitas yang meliputi ruang kuliah, perpustakaan, laboratorium,
ruang seminar, auditorium, ruang senat, BPM, ruang rapat, ruang tunggu dosen,
ruang konsultasi akademik, koperasi, ruang kerja pimpinan dan karyawan,
musholah dan masjid, serta lapangan olahraga. Ruang Kuliah Universitas
Gunadarma mempunyai 167 ruang kuliah :
- 12 ruang di kampus A
- 19 ruang di kampus B dan C
- 18 ruang di kampus D
- 55 ruang di kampus E
- 39 ruang di kampus G
- 24 ruang di kampus J
VISI
" Menjadi Universitas berbasis Teknologi Informasi yang terkemuka di Indonesia "
MISI
" Memberi kontribusi dalam pembangunan ekonomi yang berkesinambungan dan meningkatkan kemakmuran masyarakat,menyumbang pendidikan yang bermutu tinggi pada masyarakat sebagai sarana untuk menghasilkan lulusan yang berkualitas,proffesional,kompeten,dan sesuai dengan kebutuhan bangsa untuk saat ini dan yang akan datang,memainkan peranan penting dalam ilmu yang berbasis teknologi informasi dan pengembangan teknologi,memenuhi kebetuhan masyarakat melalui pengenalan,pengalihan,dan penyebaran ilmu pengetahuan yang relevan untuk mencapai kualitas standar nasional dan internasional perguruan tinggi dengan berfokus pada integrasi Teknologi Informasi dalam setiap aspek kehidupan manusia ".
|
Tidak ada komentar:
Posting Komentar